Bagikan!

4 Rekomendasi Oli Mesin Innova Terbaru 2023

Rekomendasi Oli Mesin Innova Terbaru 2023

Cakramotor11.com, Rekomendasi Oli Mesin Innova Terbaru 2023 – Coba Bang Ori tanya nih, kenapa kamu sebagai pemilik Innova membeli mobil ini? Bang Ori bisa tebak kalau alasan kamu adalah karena Innova adalah mobil yang besar, lega dan nyaman, benar tidak?

kabin mobil innova

Membeli mobil Toyota Innova emak enak, karena dimensinya yang juara, kamu gak bakalan sempit-sempitan kalau lagi perjalanan, apalagi perjalanan jauh. Pada generasi pertama, namanya adalah Kijang Innova, dengan dibekai dengan mesin VVT-i 2.000 cc 1 TR-FE yang memiliki tenaga 134 dk.

Sampai saat ini pun Toyota Innova punya penjualan yang cukup baik, dibandingkan dengan kompetitor barunya seperti Wuling Cortez, mobil Innova masih menjadi pilihan utama. Ditambah lagi beberapa keunggulan Innova yang membuatnya tetap punya tempat di pecinta otomotif tanah air.

Keunggulan Toyota Innova.

  • Punya Fitur Yang Lengkap.

Kelebihan yang pertama Bang Ori bahas dari Innova adalah fiturnya, sebagai mobil keluarga, Innova dirasa sangat lengkap dan kaya fitur. Seperti dari fitur keselamatan, Innova dibekali Dual SRS Airbag, Curtain Shield sampai pada Side Impact Beam. Belum lagi fitur hiburan yang Bosque bisa dapatkan, seperti ada LCD 8 inci , seat back table untuk kamu yang duduk di baris ke dua, serta juga tempat pengisi daya handphone.

  • Kabin luas.

Mobil ini salah satu yang terluas dikelasnya, bahkan untuk kapasitas tujuh sampai delapan penumpang masih terasa leganya jika terisi penuh. Aksen-aksen panel kayu yang membuat mobil ini terkesan premium dan nyaman.

  • Mesin bertenaga.

Toyota membekali dua tipe mesin untuk mobil bekas dan gagah ini, ada berbahan bakar diesel dan juga berbahan bakar bensin. Untuk mesin Innova bensin memiliki mesin 1TR-FE 4 Silinder in-line, 16 katup DOHC dengan Dual VVT-i. Dan untuk mesin diesel adalah 2 GD FTV 4 Silinder in-line, 16 katup DOHC dengan VNT Intercooler dengan 2.393 cc.

Rekomendasi Oli Mesin Toyota Innova.

Untuk mengimbangi besarnya mesin Innova dengan teknologi yang lengkap dari Toyota, kamu perlu menggunakan oli yang terbaik pula. Bang Ori rekomendasiin nih beberapa oli mobil untuk mesin Innova kamu terupdate tahun 2023, belinya di Cakra Motor 11 ya, bisa kamu peroleh di Tokopedia atau langsung datang ke Bengkel Cakra Motor 11.

  • Shell Helix HX7 5W40, dengan harga per liter Rp 105.000 dan Rp 400.000 kemasan 4 liter.
  • Castrol Magnatec 10W40, untuk kemasan 1 liter cuma Rp 90.000 dan untuk kemasan 4 liter Rp 360.000.
  • Toyota Motor Oil Synthetic 10W40 dengan harga Rp 90.000 per liter dan Rp 340.000 untuk kemasan 4 liter.
  • Total Quartz 7000 10W40 dengan harga Rp 300.000 untuk kemasan 4 liter
Apa Kata Mereka Ganti Oli di Cakra Motor 11?

 

Artikel Terbaru

Artikel Terkait