Bagikan!

Penyebab Indikator Mobil Menyala yang Mesti Bosque Pahami

indikator mobil

Punya mobil bukan sekadar bagaimana Bosque paham tentang cara mengemudikan mobil tersebut secara aman. Bosque juga perlu paham apa aja hal yang jadi penyebab indikator mobil menyala, baik karena masalah sepele atau kompleks.

Lampu yang menyala tentunya menunjukkan ada permasalahan pada komponen mobil. Dengan tahu penyebabnya, Bosque bisa langsung melakukan tindakan agar kerusakan mobil gak makin parah.

Inilah Penyebab Indikator Mobil Menyala

Lampu indikator pada mobil terbagi ke dalam beberapa jenis lampu. Misalnya lampu untuk engine check, aki, ABS atau anti-lock braking system, dan sebagainya. Berikut pembahasan selengkapnya.

1. Indikator Peringatan Rem

Pada indikator peringatan brake atau rem yang menyala terjadi waktu Bosque make rem tangan. Akan tetapi, waktu lampu indikator tersebut tetap menyala sementara Bosque gak lagi pake rem, maka sebaiknya segera menepi demi keselamatan.

Kemungkinan lampu peringatan rem yang menyala mengindikasikan beberapa permasalahan. Misalnya masalah pada kapasitas minyak rem yang sudah tinggal sedikit atau bahkan habis. Bisa juga karena permasalahan pada ABS, bantalan rem mengalami kerusakan, maupun lampu rem mobil Bosque yang emang udah rusak.

2. Lampu Check Engine

Lampu pada check engine masuk kategori sistem diagnosis mobil. Penyebab lampu indikator mobil menyala yang satu ini bisa jadi karena adanya panas berlebih. Permasalahan tersebut juga bisa terjadi karena adanya tekanan oli rendah maupun tutup gas longgar.

Hal tersebut menjadi isu yang harus Bosque atasi secepatnya. Untuk lampu check engine yang menyala juga bisa jadi tanda kalo kapasitas oli yang berkurang. Dalam beberapa kasus juga bisa terjadi karena tutup tangki yang emang gak ketutup rapat dan masalah di bagian mass air flow.

3. Lampu Indikator Oli

Lampu indikator oli biasanya berwarna terang saat Bosque muter kontak pada posisi “ON” lalu akan otomatis mati. Akan tetapi, gimana ketika lampu indikator ini menyala?

Permasalahan yang Bosque alami kemungkinan karena oli. Seenggaknya ada beberapa hal yang mengakibatkan lampu pada bagian oli menyala. Misalnya karena kapasitas oli yang memang udah habis.

Penyebab lainnya yaitu karena switch oli mengalami masalah, tekanan sirkulasi berkurang, maupun sudah waktunya Bosque mengganti oli. Sebagai solusi, sebaiknya Bosque segera bawa mobil ke bengkel terpercaya agar segera dapetin penanganan.

4. Lampu Indikator Temperatur

Mesin mobil yang dipacu melebihi kemampuannya meningkatkan risiko mobil mengalami overheat. Kondisi tersebut terjadi karena mesin mobil yang dipaksa bekerja keras melebihi kemampuan yang seharusnya.

Hal semacam ini juga menjadi penyebab lampu indikator mobil menyala pada bagian temperatur. Meskipun begitu, lampu indikator yang menyala juga bukan hanya karena masalah overheat.

Bisa juga terjadi karena kapasitas air radiator berkurang maupun terdapat kebocoran pada salurannya. Jika kapasitas air radiator berkurang, Bosque tinggal nambahin coolant

5. Lampu Indikator untuk Tangki Bahan Bakar

Berikutnya adalah lampu indikator untuk tangki bahan bakar yang terus nyala. Ini jadi sebuah tanda bahwa Bosque harus segera melakukan pengisian bahan bakar.

Bagi yang belum tahu, untuk parameter kapasitas bahan bakar tersebut secara otomatis akan aktif ketika kapasitas bahan bakar sekitar 1/8 tangki aja. Jika Bosque ngalamin, segera lakukan pengisian bahan bakar. Dengan begitu, Bosque bisa dengan tenang pake mobil tersebut buat lanjutin perjalanan.

5. Lampu Indikator Sensor Oksigen

Perlu Bosque pahami kalo masalah pada sensor oksigen bisa berpengaruh ke kinerja catalytic converter. Komponen tersebut bertugas mengubah karbon monoksida serta zat berbahan lainnya hingga menjadi senyawa lebih ramah lingkungan.

Saat catalytic converter tersebut mengalami kerusakan, mengakibatkan adanya permasalahan untuk mengonversi bahan-bahan yang berbahaya tersebut sebagai hasil pembakaran mesin. Kondisi ini bukan hanya menyebabkan lampu indikator mesin menyala melainkan konsumsi bahan bakar cenderung lebih boros dari biasanya.

Bahkan bisa jadi mobil Bosque enggak ngeluarin tenaga meskipun Bosque udah nginjek pedal gas secara maksimal. Solusinya adalah Bosque harus segera membawanya ke bengkel agar masalah tak semakin berlarut dan mengganggu aktivitas atau pekerjaan.

6. Lampu Indikator Baterai Menyala

Masih tentang penyebab lampu indikator menyala, kali ini masalah yang terjadi berkaitan dengan baterai mobil. Saat Bosque melakukan pengecasan aki, umumnya indikator baterai akan menyala.

Hal tersebut juga bisa jadi tanda kalau ada permasalahan pada aki mobil Bosque yaitu aki udah soak. Maka dari itu, Bosque perlu segera melakukan tindakan agar mobil terhindar dari mogok secara tiba-tiba.

7. Indikator Lampu Penerangan

Jika lampu indikator yang satu ini nyala, kemungkinan Bosque harus nyalain lampu penerangan. Tujuannya agar Bosque dapetin pencahayaan secara maksimal.

Sebenarnya untuk lampu ini gak bisa Bosque gunakan terus-menerus. Sebaiknya hanya Bosque gunakan saat butuh penerangan lebih terang. Namun, ketika Bosque tidak kunjung dapat penerangan sesuai yang dibutuhkan, bisa jadi ada masalah di bagian soket lampu, relay lampu, maupun kapasitas aki mobil berkurang.

Sudah Paham Penyebab Indikator Mobil Menyala?

Sekian pembahasan seputar apa aja kondisi yang mengakibatkan indikator pada mobil menyala. Dengan mengetahui hal tersebut, Bosque bisa segera melakukan tindakan yang tepat dan mengembalikan kondisi mobil seperti semula.

Artikel Terbaru

Artikel Terkait